Dapatkan Pengalaman Berharga Melalui Program Magang di Cina

Indonesia Satu Manajemen,
12 Januari 2022 - 20:54

Setiap sudut Cina memiliki sisi glamor dan modern, seperti Shanghai yang secara global terhubung dengan Hongkong atau kota paling sibuk yakni Beijing. Kota-kota di sini juga menyuguhkan warisan budaya dan tradisi kehidupan di tengah Kerajaan. Di samping itu juga memungkinkan para pendatang mengunjungi beberapa kota kecil dan daerah pedesaan.

Sebagai negara paling luas di kawasan Asia, Negeri Tirai Bambu memiliki keberagaman baik masyarakat, sosial, dan budaya. Keadaan alamnya yang indah merupakan sesuatu yang patut untuk dijelajahi. Maka beberapa lembaga, perusahaan hingga instansi membuka kesempatan magang bagi siapapun dengan letara belakang pendidikan apapun.

Beragam progam magang di berbagai sektor menawarkan pengalaman berharga. Beberapa kota yang didominasi oleh nilai budaya ini memungkinkan Anda untuk belajar beradaptasi dengan orang-orang di seluruh dunia, kerja profesional hingga mambangun jaringan.

Berikut ini merupakan program magang yang ditawarkan dari berbagai bidang di Cina!

  • Star Exchange

Turut serta Star Exchange memungkinkan Anda mendapatkan pelajaran Bahasa Cina secara gratis. Lingkungan aman dan berpikiran terbuka menjadikan peserta lebih leluasa mengeksplorasi budaya di sana.

Peserta didaftarkan di sebuah universitas bergengsi secara gratis untuk menghadiri kelas Mandarin. Fasilitas lain yang didapatkan yakni uang saku bulanan, kamar pribadi dengan akses internet, konsumsi dan dua minggu liburan gratis.

  • Wanderlust Exchange

Program Wanderlust mengintergrasikan pada bidang pendidikan, pembelajaran Bahasa Mandarin, pengasuhan anak dan bimbingan belajar Bahasa Inggris. Peserta akan dicarikan orang tua asuh, lantas tinggal di tengah-tengah keluarga Cina guna belajar tentang budaya, sosial, hingga kebiasaan.

Interntrip

Qingdao adalah salah satu kota terbersih, terindah, sekaligus terbesar di Provinsi Shandong, Cina. Interntrip menawarkan program magang untuk para siswa dan lulusan baru yang ingin mendapatkan pengalaman lebih. Di sini Anda juga diajarkan untuk mengembangkan kemampuan adaptasi, menunjukkan ambisi dan pola pikir global.

Program tersebut juga bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan dari berbagai sektor dan bidang, sehingga memungkinkan mereka memilih sesuai yang diminati. Masa magang berjalan selama satu hingga enam bulan, namun bisa juga lebih karena disesuaikan dengan kebutuhan.

  • China Internship Placements

Program magang eksklusif menempatkan lulusan muda ke dalam organisasi multinasional guna berkontribusi dalam memperluas jaringan perusahaan. Peserta akan bergabung dengan pakar industri dalam melaksanakan tugas.

Mereka dilatih untuk memahami bagaimana memimpin perusahaan dan belajar tentang menembus pasar lebih luas. Melalui China Internship Placements para peserta juga akan mendapatkan pengalaman berbisnis, pembekalan untuk menjadi SDM kompeten sert profesional hingga mengukir citra baik.

Tenang saja, masih ada banyak program magang lainnya di Cina yang memungkinkan sesuai dengan kualifikasi Anda. Tetap ikuti ulasannya ya.

 

 

 

 

Lapor Pengaudan
Logo WhatsApp